Bacaan Aamiin Bagi Yang Tidak Mendengar Imam


Dalam Hadits diterangkan; “Barang siapa yang membaca amien bersamaan dengan imam, maka Malaikat memintakan ampun padanya”. Akan tetapi hal demikian sulit dipraktekan dalam jama’ah ketika makmum tidak bisa mendengarkan bacaan Fatihahnya imam. Apakah bagi makmum yang tidak mendengar bacaan Fatihahnya imam masih disunahkan membaca aamiin?
Jawab: Tidak disunahkan. Namun menurut pendapat dalam kitab al-Ubâb, hukumnya tetap sunah apabila mendengar bacaan aamiin dari makmum yang lain.
Referensi:

&حاشية الجمل الجزء 2 صحـ : 356 مكتبة دار الفكر
وَلاَ يُؤَمِّنُ الْمَأْمُومُ إذَا لَمْ يَسْمَعْ قِرَاءَةَ اْلإِمَامِ أَوْ لَمْ يُمَيِّزْ أَلْفَاظَهُ وَفِي الْعُبَابِ أَنَّهُ يُؤَمِّنُ إذَا سَمِعَ تَأْمِينَ الْمَأْمُومِينَ وَضَعَّفَهُ مَشَايِخُنَا اهـ بِرْمَاوِيٌّ

Posting Komentar untuk "Bacaan Aamiin Bagi Yang Tidak Mendengar Imam "